Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2025

BUKAN AKU

Aku menyerah sampai di sini saja, kemarin aku menyayangimu yang rasa sayangnya melebihi sayangku pada diriku sendiri. Banyak yang berkata buruk perihal dirimu, tapi aku tetap menilaimu baik. Sebelum akhirnya aku sadar mau sebaik apapun diriku, tidak akan bisa membuatmu menilaiku baik dan menghargai aku. Karena memang 'bukan aku' yang kamu inginkan.

TAK ADA LAGI KATA 'KITA'

Bukan inginku datang dalam hidupmu. Maaf untuk malam ini dan malam-malam selanjutnya. Maaf untuk hubungan yang melelahkan, maaf pula untuk akhir yang menyakitkan. Maaf karena aku terlalu sering menyulitkanmu. Mungkin aku masih menyulitkanmu meskipun sudah tak ada lagi kata 'kita'.

WAKTU

Dan akan tiba waktunya, aku duduk sambil tersenyum ikhlas lalu berkata: "Ternyata aku termasuk bagian dari orang-orang yang memiliki nasib tidak bisa hidup bersama dengan orang yang dicintainya."

MENATA KEMBALI

Aku akan menata kembali semua yang berantakan dan memilih untuk berdamai serta mengikhlaskan banyak hal yang tidak bisa dipaksakan. Mungkin ada beberapa part yang menyakitkan namun cukup dijadikan pelajaran. Mari bertemu dengan hal-hal baik kedepannya.

OVERTHINKING

Sering banget kita kepikiran hal-hal yang mungkin ngga akan terjadi, cuma karena takut dan overthinking soal masa depan. Padahal, yang kita khawatirin bisa jadi ngga terjadi sama sekali. Kadang, yang kita butuhin cuma berhenti khawatir dan fokus sama apa yang bisa kita lakuin sekarang, tanpa kebawa ekspektasi yang belum jelas.

CONGRATS UNTUK CINTA BARUMU

Kemarin, aku masih mengusahakanmu, aku masih bolak balik buat mastiin perasaan kamu ke aku gimana. Tapi kali ini aku berhenti, aku berhenti untuk mengharapkanmu, aku berhenti mengejarmu karena ya percuma aja bukan aku kan orang yang kamu mau? Jadi, selamat merayakan cinta baru kamu itu ya.

TIDAK BISA BERSAMA

Maaf, untuk kali ini aku menyerah. Pergilah jika memang itu yang kamu mau. Aku sudah cukup berusaha untuk menjadi seperti apa yang kamu mau. Tapi nyatanya memang bukan aku orangnya. Tak usah dipaksakan lagi. Beri aku waktu untuk benar-benar terima kenyataan bahwa kita memang tidak bisa bersama.

VALENTINE

Aku sangat nyaman dalam pelukannya, ketika dia dihadapanku, aku selalu ingin memeluknya bahkan selalu ingin menggenggam dan menatap mata serta wajahnya. Sungguh aku mencintainya, aku ingin dia. Tapi dia tak bisa dimiliki.